PT Rifan Financindo - Persaudaraan Alumni (PA) 212 dkk berencana menggelar demonstrasi menolak omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja (UU Ciptaker) di sekitar Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, hari ini. Untuk mengantisipasi kemacetan, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta telah menutup sejumlah ruas jalan.
Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan pihaknya telah menutup sejumlah ruas jalan sejak Senin malam pukul 22.00 WIB. Ruas jalan yang ditutup itu berada di sekitar Istana Merdeka dan Monas.
"Agar menjadi perhatian bagi masyarakat yang akan beraktivitas, sejak semalam kami telah menutup sejumlah ruas jalan yaitu Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Museum, Jalan Medan Merdeka Utara, Jalan Majapahit, Jalan Veteran, serta akan dilakukan penutupan secara situasional pada Jalan Medan Merdeka Selatan dan Jalan Budi Kemuliaan. Untuk itu, kami juga telah siapkan pengalihan arus lalu lintas," ujar Syafrin melalui keterangan tertulis di situs resmi Pemprov DKI, Selasa (13/10/2020).
Karena itu, Dishub DKI juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas. Berikut pengalihan rute hari ini:
- Lalu lintas dari arah Utara/ Kota dialihkan di Simpang Harmoni - Jalan Juanda - Jalan Pos - Jalan Gunung Sahari dan seterusnya.
- Lalu lintas dari arah Selatan/ Blok M dialihkan melalui Jalan Kebon Sirih - Jalan Fakhrudin - Jalan Cideng Barat - Jalan Suryopranoto/ Jalan Budi Kemuliaan - Jalan Abdul Muis dan seterusnya.
- Lalu lintas dari arah Barat/ Slipi dialihkan melalui Jalan Kebon Sirih - Tugu Tani - Kwitang/ Jalan Budi Kemuliaan - Jalan Medan Merdeka Selatan - Jalan Medan Merdeka Timur dan seterusnya.
- Lalu lintas dari arah Timur/ Pulogadung dialihkan melalui Jalan Medan Merdeka Selatan - Jalan Budi Kemuliaan - Jalan Abdul Muis dan seterusnya.
Sumber: News.detik
PT Rifan Financindo
No comments:
Post a Comment