Friday, January 21, 2022

IHSG Berpotensi ke Zona Merah, Cek Saham MEDC, ANTM hingga PGAS | PT Rifan Financindo

PT Rifan Financindo  -   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi berbalik melemah akan pada perdagangan hari ini, Jumat (21/1/2022). 

Berdasarkan data Bloomberg, pada Kamis (20/1/2022) kemarin, IHSG ditutup menguat 0,53 persen atau 34,89 poin ke level 6.626,87 setelah bergerak dalam kisaran 6.587,76 - 6.637,2. Kapitalisasi bursa terpantau mencapai Rp8.367,61 triliun. 

Investor asing mencatatkan net sell sebesar Rp90,27 miliar. Sebanyak 288 saham menguat, 232 saham melemah dan 158 saham stagnan. 

Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang mengatakan, kekhawatiran mengenai kenaikan suku bunga acuan The Fed dan semakin banyaknya kasus baru Covid-19 yang mencapai sekitar 471 ribu orang dan yang meninggal akibat Covid mencapai 2.008 orang membuat Indeks Dow Jones turun tajam selama 5 hari sekitar 1575 poin atau 4,41 persen Seiring dengan sentimen tersebut dan meningkatnya kasus baru Covid di Indonesia yang kembali berada di atas 2.100-an orang, tertinggi sejak September 2021, Edwin mengatakan IHSG berpotensi berbalik melemah pada perdagangan hari ini. 

Berdasarkan sentimen yang ada, IHSG hari ini akan bergerak di rentang 6.575 - 6.670, dan rupiah di rentang Rp14.280 - Rp14.420 per dolar AS. 

Beberapa saham yang patut dicermati investor pada hari ini adalah SAMF, INCO, MEDC, HRUM, ANTM, TINS, BUKA, ADRO, ISAT, IRRA, PGAS, dan BMRI.


Sumber :  

PT Rifan Financindo


No comments:

Post a Comment